Selama Coklit, Bawaslu Berikan 31 Saran Perbaikan ke KPU Badung

 Selasa, 06 Agustus 2024, 15:52 WITA

IKUTI BERITABALI.TV LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Beritabali.tv, Badung. 

Selama pelaksanaan pencocokan dan penelitian (Coklit) telah dilakukan, KPU Kabupaten Badung, Bawaslu Kabupaten Badung berikan 31 saran perbaikan terkait prosedur pelaksanaan Coklit yang telah dilakukan KPU Badung. Dari 31 saran perbaikan ini, menurut Putu Herry Indrawan, Ketua Bawaslu Kabupaten Badung, ditemukan di lapangan rata-rata terdapat kesalahan seperti kesalahan tulis, tidak ditempel stiker, serta ada juga pemilih belum masuk ke DP4.

Rata-rata dari pengamatan di lapangan, sebagian terjadi hampir di seluruh kecamatan di Kabupaten Badung. Saran perbaikan ini memang harus ditindaklanjuti. Secara umum, dari pengawasan dan hasil uji petik yang dilakukan, telah diberi saran perbaikan serta telah diperbaiki juga.Proses ketentuan telah dilakukan, maka diharapkan di Kabupaten Badung mendapat data pemilih yang berkualitas nantinya.

Penulis : bbn/beritabali.tv

Editor : I Kadek Ade Chandra Putra