News
Bulan Madu di Bali, Turis Australia Tewas Tenggelam di Pantai
Jumat, 03 Januari 2025, 19:00 WITA
Jacob Michael Henry Vennix, turis asal Australia, tewas saat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Tabanan, Bali. Korban dilarikan ke RS karena sempat tak sadarkan diri usai melakukan aktivitas di Pantai Pasut, Banjar Dinas Pasut, Desa Tibubiu, Kecamatan Kerambitan, Kabupaten Tabanan, Bali. Bulan madu yang dilalui oleh Kimberley Ann, turis asal Australia, bersama sang suami berujung duka. Pasalnya, sang suami tewas usai melakukan aktivitas berenang di Pantai Pasut, Tabanan, Bali.
Kapolsek Kerambitan, Kompol Ida Bagus Putu Kertayasa, pada Selasa, 31 Desember, mengatakan kejadian yang mengakibatkan korban tewas ini terjadi pada Senin, 30 Desember. Menurut Kompol Ida Bagus Putu, sebelum tewas saat dilarikan ke rumah sakit, Jacob Michael Henry Vennix bersama istrinya, Kimberley Ann, berenang di areal Pantai Pasut. Saat korban sedang berenang, tanpa diduga ia terseret ke tengah pantai. Mengetahui suaminya tak berdaya saat terseret ke tengah laut, istri korban langsung meminta pertolongan pada warga sekitar.
Baca juga:
Pesona Pantai Timbis di Badung Selatan
Setelah berupaya menyelamatkan korban yang sudah tidak sadarkan diri, warga dan istri korban kemudian membawa korban ke Rumah Sakit Tabanan. Namun, sayangnya, sampai di RS, korban dinyatakan sudah meninggal. Agar kejadian ini tidak terulang, Kompol Ida Bagus Putu Kertayasa menghimbau wisatawan, baik lokal maupun mancanegara, untuk tidak melakukan aktivitas di areal pantai ketika kondisi cuaca sedang tidak mendukung.
Penulis : bbn/beritabali.tv
Editor : I Kadek Ade Chandra Putra
Jumat, 03 Januari 2025
Jumat, 03 Januari 2025
Jumat, 03 Januari 2025
Jumat, 03 Januari 2025
Jumat, 03 Januari 2025
Jumat, 03 Januari 2025
Jumat, 03 Januari 2025
Jumat, 03 Januari 2025