News
Daftar Pura Dalam Gua di Bali yang Penuh dengan Aura Magis
Sabtu, 14 Mei 2022, 10:30 WITA
Pura yang piodalannya jatuh setiap hari Purnama Katiga (Ketiga) ini diyakini sebagai tempat untuk memohon kesembuhan secara niskala atau gaib. Selain itu, juga diyakini sebagai tempat untuk memohon keturunan bagi pasangan suami istri yang sudah lama tidak memiliki keturunan.
2. Pura Goa Giri Putri
Pura Goa Giri Putri terletak di Nusa Penida tepatnya Desa Suana, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Untuk menuju ke pura ini, pengunjung harus menaiki anak tangga hingga mencapai pintu masuk gua. Uniknya, pintu masuk ke dalam gua memiliki celah yang cukup sempit, hanya cukup dilalui oleh satu orang saja. Karenanya, pengunjung harus bergantian untuk masuk ke dalam gua.
Meskipun pintu masuknya kecil, namun area di dalam gua sangat luas dengan pemandangan yang indah. Tempat ini juga ada lokasi melukatnya, yang biasa digunakan untuk mebemrsihkan tubuh dari kekuatan negatif.
Selain tempat pemujaan untuk Hyang Giri Putri sebagai kekuatan dari Dewa Siwa, pura ini juga terdapat tempat untuk memuja Dewi Kwan Im. Gua ini tembus hingga ke bagian sisi sebelah timur, yang merupakan jalan keluar dari gua ini.
3. Pura Goa Raja Besakih
Pura Goa Raja terletak di sebelah selatan Pura Ulun Kulkul yang masih satu area dengan Pura Penataran Agung Besakih, Kabupaten Karangasem. Dari sinilah legenda Manik Angkeran yang memotong ekor dari Naga Basuki itu muncul. Naga Basuki lalu membakarnya atas perbuatan itu. Cerita ini merupakan bagian dari legenda terpisahnya Pulau Bali dan Pulau Jawa.
Pura ini terdapat sebuah sungai dan gua besar yang konon tembus sampai ke gua di Pura Goa Lawah. Namun gua ini pada bagian dalamnya sudah tertutup, tertimbun reruntuhan tanah longsor ketika Gunung Agung meletus.
Baca juga:
APP Bali Deklarasikan Koster 2 Periode
Tuhan yang dipuja di pura ini adalah Hyang Rambut Sedana. Karenanya, Pura Goa Raja sering dikunjungi oleh masyarakat untuk memohon kelancaran rejeki. Piodalan di Pura Goa Raja pada hari Buda Wage Klawu atau Buda Cemeng Klawu, Purnama Kasa, dan saat Karya Ida Bhatara Turun Kabeh di Besakih
4. Pura Goa Gong
Masih dari area Bali Selatan, pura yang sudah cukup populer adalah Pura Goa Gong. Pura ini terletak di Banjar Batu Mongkong, Jimbaran, Kuta Selatan, Kabupaten Badung.
Pura ini sangat erat kaitannya dengan jejak perjalanan Dang Hyang Nirartha atau yang juga dikenal dengan sebutan Ida Pedanda Sakti Wawu Rauh atau Dang Hyang Dwijendra. Ia diyakini pernah menginjakkan kakinya di dalam gua tempat pura tersebut.
Tebing di dalam gua memiliki stalaktik dengan bentuk yang menawan. Suasana sakral akan terasa ketika berada di dalamnya.
Masyarakat memercayai selain untuk keselamatan dan kerahayuan, pura ini juga sebagai tempat untuk memohon agar anak bisa lancar berbicara.
Pura yang dikenal juga dengan sebutan Pura Gunung Kulkul ini melarang umat untuk bersembahyang setiap hari Rabu. Piodalan di pura ini jatuh pada hari Soma Pon, Wuku Sinta atau yang dikenal dengan sebutan Soma Ribek.
Penulis : bbn/beritabali.tv
Sabtu, 14 Mei 2022
Sabtu, 14 Mei 2022
Sabtu, 14 Mei 2022
Sabtu, 14 Mei 2022
Sabtu, 14 Mei 2022
Sabtu, 14 Mei 2022
Sabtu, 14 Mei 2022
Sabtu, 14 Mei 2022