News
Desa Adat Seseh Badung Potensial Kembangkan Sport Tourism
Sabtu, 27 Agustus 2022, 17:40 WITA
Pengembangan pariwisata olah raga atau sport tourism potensial dikembangkan di Desa Adat Seseh karena lingkungan alam sekitar yang menunjang.
"Ini sangat potensial (Sport Tourism) dikembangkan karena, kawasan kita juga luas dan memang tempat ini sangat memungkinkan untuk Sport Tourism," ujar Iwayan Gunawan, Sekretaris Desa Adat Seseh, Badung belum lama ini.
Tidak hanya surfing dan memancing atau sifatnya berhubungan dengan nelayan saja, tetapi Desa Seseh memiliki wahana untuk olahraga. Bahkan juga untuk pertunjukan seni.
"Kebetulan pantai posisinya dekat dengan Wantilan jadi untuk audiens lebih banyak dapat kita tampung," katanya.
Sebelumnya, Desa Seseh sempat mendatangkan para atlet Muaythai internasional. Hal ini, menurutnya, yang mesti didukung untuk penunjang pariwisata di Desa Adat Seseh khususnya.
"Berlandaskan pada pariwisata culture, kita melaksanakan kegiatan-kegiatan sifatnya positif salah satunya, Muaythai Akademi yang digabungkan dengan Thai Boxing atau jenis olah raga lainnya secara tidak langsung dapat berkolaborasi dengan energi dan atmosfer yang ada di Desa Adat Seseh," paparnya.
Sesuai dengan konsep dan acuan Desa Seseh yang telah berkomitmen salah satunya adalah memaksimalkan potensi desa untuk kegiatan- kegiatan yang positif yang tujuannya untuk motivasi agar tetap mengembangkan, menata, serta mengeelola Desa Adat.
Apalagi, imbuhnya, nanti di Pantai Seseh nantinya akan berdiri patung yang rencananya akan selesai pada Oktober 2022 dan akan menjadi salah satu daya tarik di Desa Adat Seseh.
"Sportnya juga kita kombinasikan dengan culture dan salah satunya mungkin kita kombinasikan juga dengan Kecak Dance bernafaskan Desa Seseh," pungkasnya.
Penulis : Tim Liputan
Sabtu, 27 Agustus 2022
Sabtu, 27 Agustus 2022
Sabtu, 27 Agustus 2022
Sabtu, 27 Agustus 2022
Sabtu, 27 Agustus 2022
Sabtu, 27 Agustus 2022
Sabtu, 27 Agustus 2022
Sabtu, 27 Agustus 2022